Lompat ke isi utama

Berita

SIDAK KIP, KETERBUKAAN INFORMASI ADALAH PRIORITAS

Keterbukaan Informasi merupakan salah satu prioritas Bawaslu di seluruh jajaran, termasuk Bawaslu Kabupaten / Kota.

Pada 3 November 2020, Bawaslu Lamongan didatangi oleh Komisi Informasi Publik Provinsi Jawa Timur dalam rangka Sidak Keterbukaan Informasi Badan Publik. Sidak tersebut untuk menjamin setiap Badan Publik menerapkan Keterbukaan Informasi Publik.

Di Bawaslu Lamongan sendiri, telah menyediakan fasilitas dalam pelayanan informasi, salah satunya situs Website PPID www.ppid.lamongan.bawaslu.go.id yang menyediakan berbagai informasi mengenai Bawaslu Lamongan, dalam Web juga terdapat Informasi apa saja yang dikecualikan sebagai Informasi Publik.

dari penyampaian KIP Bawaslu sudah bagus dalam penyampaian informasi dan terbuka, Herma Retno Prabayanti Wakil Ketua Informasi Jatim yang kala itu datang langsung melakukan sidak juga berpesan agar Bawaslu Lamongan menjaga apa yang sudah baik dan lebih meningkatan lagi pelayanan informasi dan upgrade informasi di website PPID.

(SelviV)

Tag
Berita